Ponsel dari Intel berdaya tahan baterai 14 hari |
Intel mengabarkan prosesor Z2460 yang bernama "Medfield", akan berjalan pada kecepatan 2GHz. Dan intel akan memproduksi smartphone ini pertengahan tahun 2012, namun baru bisa dipasarkan kira-kira tahun depan. Ada lagi chip Z2580 yang memiliki dua kali performa Medfield. Intel juga berencana untuk menjual chip untuk smartphone yang lebih murah seharga dibawah US$150.
CEO Intel Paul Ottelini menjanjikan performa yang lebih baik namun tidak berdampak buruk pada daya tahan baterai. Ottelini menjanjikan prosesor Intel untuk smartphone ini irit baterai dan ponsel intel akan berdaya tahan 14 hari.
Intel Ponsel Roadmap |
Intel juga memiliki kerjasama dengan Visa untuk memastikan ponselnya siap untuk dijual, dan Visa telah mereferensikan desain untuk Intel yang akan berjalan bareng payWave.
Intel tak lama lagi akan berkompetisi dalam bisnis prosesor ponsel dengan yang lebih dahulu seperti Nvidia, Texas Instruments, dan Qualcomm, juga yang sedang berusaha untuk tampil seperti Broadcom.
Ottelini juga mengatakan bahwa para vendor-vendor ponsel intel akan menantang vendor ponsel besar seperti Samsung.
Jelas sekali di berkata : “We have ambitions to not be a minor player here,”
0 komentar :
Post a Comment