Sunday, February 19, 2012

Selamat Jalan Whitney Houston

Whitney Houston
Hanya beberapa penyanyi pop yang mendapatkan anugerah suara yang dahsyat seperti vokalnya Whitney Houston, dan mungkin lebih sedikit lagi yang memimiliki kesempatan dan perlakuan bakat yang membuatnya frustasi seperti yang dilakukannya menjelang akhir hidupnya. Dia menjual banyak album dan mendapatkan hadiah penghargaan yang lebih banyak dibandingka dengan bintang penyanyi pop perempuan lain di abad ke 20, namun menghabiskan lebih banyak waktunya di tahun-tahun terakhir hidupnya sebagai pecandu obat-obatan yang menjadikannya penghambat kemauannya untuk menyanyi dan menjadikan dirinya dalam kondisi penuh kepura-puraan. 
Whitney Houston dan Bobby Brown
Kematiannya pada usia 48 tahun akan membuat album-album rekamannya kembali ke tangga lagu yang ada dan mengenalkan kembali musiknya ke generasi yang hanya mengetahuinya sebagai orang yang berkarakter bermasalah dibandingkan puncak kesuksesannya dalam dunia seni komersial di tahun 1990an. Meski tidak terganggu sebagai musisi, kemampuannya seringkali habis pada lagu-lagu dewasa kontemporer, dia dulu lebih dari sekedar pencetak hits yang selalu menanjak. Whitney Houston lebih dikenal sebagai seorang vokalis karena teknik dan kejernihan suaranya, kualitas yang membuatnya terkenal dan berada diatas dari semua bintang pop di eranya. Ia menjadi wanita berbakat dengan suara yang luar biasa. Tidak heran kematian Whitney Houston menjadi berita buruk bagi industri musik Hollywood.

Houston merupakan penyanyi langganan piala Grammy dengan beberapa hits yang merajai beberapa tangga lagu di seluruh dunia. Misalnya I Will Always Love You, Saving All My Love, The Greatest Love of All, dan banyak lagi. Tidak hanya bernyanyi, belakangan diketahui wanita berusia 48 tahun itu ternyata memiliki bakat akting. Hal itu terbukti saat dirinya berperan dalam film The Bodyguard.

Dikutip dari laman Us Weekly, mari kita lihat kilas balik perjalanan karier wanita yang disebut-sebut sebagai The Voice karena suaranya yang luar biasa.

- 1981
Whitney Houston lahir di Newark, New Jersey, dari keluarga penyanyi gereja, termasuk ibunya, Cissy, dan bibinya, Dionne Warwick. Sebelum akhirnya ditemukan oleh seorang produser Clive Davis pada usia 20 tahun, Whitney juga sempat menjajal profesi sebagai model.

- 1984
Saat masih berusia 20 tahun, Whitney sudah biasa menyanyi di sebuah klub malam di New York, Limelight. Clive Davis, pendiri juga CEO Arista Records, menemukan bakatnya yang luar biasa hingga akhirnya memberikan kesempatan untuk rekaman hingga akhir hayatnya. Lagu hits pertamanya adalah Saving All My Love For You. "Whitney adalah wanita cantik dengan bakat yang tidak tertandingi," kata Davis sambil berinang air mata saat perayaan pre-Grammy beberapa jam setelah kematian Houston.

-1986
Pada tahun ini Houston menyabet banyak penghargaan di antaranya enam piala Grammy, dua Emmy Awards, 30 Billboard Music Awards, 22 American Music Awards. Berdasarkan catatan the Guiness Book of World Records, penyanyi Saving All My Love For You ini diakui sebagai musisi dengan penghargaan musik paling banyak.

-1987
Koleksi penghargaannya bertambah kala lagu berikutnya Greatest Love of All membuatnya meraih penghargaan sebagai Best Female Pop Vocal.

- 1990
Diva pop ini terlihat pergi ke sebuah acara dengan penyanyi The Prerogative, Bobby Brown. Keduanya pun menikah dua tahun kemudian dan memperoleh anak, Bobbi Kristina, pada 1993.

-1992
Penyanyi ini menunjukkan bakatnya yang lain dengan menjadi lawan main Kevin Costner dalam film the Bodyguard yang muncul perdana di Hollywood pada 1992. Soundtrack lagu film itu yang juga dinyanyikan Whitney, I Will Always Love You, menjadi satu-satunya lagu dengan penjualan terbaik dan terus bertengger di posisi puncak tangga lagu Billboard selama 20 minggu.

-1998
Bersama dengan Mariah Carey menyanyikan lagu duet When You Believe dan membuktikan rumor perselisihan di antara keduanya di ajang MTV Video Music Awards. Carey berkata hatinya sungguh hancur dan sedih saat mendengar berita kematian sahabatnya itu 11 Februari lalu.

- 2002
Houston tampil dalam acara Good Morning America dipandu oleh dengan Diane Sawyer. Melalui acara itu ia mengakui telah menggunakan narkoba selama beberapa tahun terakhir. Kini ia pun diketahui memakai beragam jenis narkoba, antara lain kokain, ganja, dan pil.

- 2009
Bersama dengan anaknya Bobbi Kristina, Whitney tampil di Good Morning America secara langsung di Central Park NYC untuk mempromosikan album barunya I Look to You. Ini menjadi album pertama setelah enam tahun vakum dari industri musik lantaran berjuang melawan ketergantungan narkoba.

- 2009
Walaupun kualitas vokalnya diyakini sedikit memudar dan melemah setelah mengonsumsi berbagai jenis narkoba selama bertahun-tahun, Whitney mampu memukau para penggemarnya dan berhasil memenangkan penghargaan sebagai International Artist dalam ajang American Music Awards November 2009 silam

- 9 Februari 2012
Dua hari sebelum kematiannya, Whitney dan anaknya hadir dalam acara pre-Grammy di sebuah klub di Jollywood 9 Februari lalu. Seorang saksi menyebutkan Whitney terlihat mabuk dan moody saat keluar dari klub lewat tengah malam.

• Whitney Elizabeth Houston, Penyanyi pop, lahir 9 Agustus 1963; meninggal 11 Februari 2012


[ Via Tempo ]
Judul: Selamat Jalan Whitney Houston ; Ditulis oleh bolosrewu ; Rating Blog: 4.5 dari 5

0 komentar :

Post a Comment